Jika anda baru saja terjun ke dunia persepedaan, memperbaiki sepeda anda sendiri mungkin terdengar sangat menakutkan. Daripada mengutak-atik sendiri dan membuat kerusakan yang lebih besar, anda mungkin berpikir menyerahkannya pada seseorang yang lebih profesional dibidang persepedaan menjadi pilihan yang tepat bukan ?

Pemikiran tersebut tidaklah salah, perawatan sepeda dapat menjadi hal yang sangat rumit, dan seringkali lebih baik membiarkan profesional untuk menanganinya. Namun, sebagai pemilik sepeda, anda juga perlu mengetahui apabila ada kerusakan pada sepeda anda. Memang benar, beberapa sepeda akan terlihat berbeda apabila ada kerusakan pada bagian - bagiannya. Namun, terdapat juga beberapa sepeda yang tidak menampakkannya.

Maka dari itu, untuk mencegah terjadinya kerusakan yang lebih parah pada sepeda. Anda perlu mengetahui sparepart sepeda penting dan cara memeriksa apakah bagian tersebut memerlukan reparasi atau tidak. Simaklah penjelasannya berikut ini !

4 Sparepart Sepeda Yang Sangat Penting Dan Perlu Diperhatikan

1. Rantai

Rantai Sepeda

Rantai merupakan sparepart sepeda yang paling mudah rusak, namun juga menjadi komponen paling penting pad sepeda. Rantai ini yang nantinya membantu mengubah energi mentah tubuh anda menjadi putaran roda belakang. Tidak heran jika pemeriksaan rantai secara menyeluruh menjadi prioritas utama ketika sepeda akan diperbaiki.

Saat memeriksa rantai sepeda, anda dapat mencari 3 "keanehan" utama pada rantai, diantaranya :

  • Adanya karat (dan kekeringan)
  • Kaitan yang kaku
  • Rantai meregang

Campuran korosif antara oranye dan cokelat (karat) biasanya yang paling mudah untuk dikenali. Anda dapat menggunakan jari anda untuk merasakan apakah rantai anda kering. Apabila dirasa rantai sudah kering, anda dapat menambahkan oli sepeda pada rantai. Salah satu cara efektif yang dapat anda lakukan untuk mengatasi rantai berkarat adalah dengan memeriksa kotoran - kotoran yang ada pada sepeda anda secara teratur.

Kaitan rantai yang kaku sendiri dapat terlihat dengan jelas dengan memeriksa rantai, apakah ada tautan yang terlewat atau tidak. Untuk mengetahui penyebabnya, anda dapat memeriksa sisi rantai saat anda memundurkan engkol dengan satu tangan. Semua tautan rantau harus sejajar antara satu sama lain, apabila anda melihat adanya tautan yang kusut anda harus segera melonggarkannya.

2. Bantalan Rem

Bantalan Rem Sepeda

Cara memeriksa apakah bantalan rem pada sepeda anda mengalami kerusakan atau tidak, hal ini akan sedikit berbeda tergantung jenis rem yang digunakan pada sepeda anda. Rim brake (rem pelek) biasanya digunakan pada road bike atau sepeda hybrid, sedangkan rim disc (rem cakram) pada sepeda MTB, hybrid, atau sepeda cyclocross.

Apabila anda menggunakan rem pelek, anda dapat memeriksa apakah lekukan kecil atau "gigi" di karet masih dapat terlihat atau tidak. Apabila permukaannya sudah halus atau tidak bergigi, ands harus segera menggantinya. Pastikan juga anda mengecek apakah ada pasir atau logam yang tersangkut di bantalan rem. Ini akan merusak bantalan rem, dan dapat mengurangi efektivitasnya secara keseluruhan

Untuk rem cakram, jarang terdapat tanda kerusakan yang dapat terlihat. Namun, aturan praktisnya adalah setidaknya harus terdapat 0,5 mm material pada bantalan rem. Apapun jenis bantalannya, penting bagi anda untuk memastikan tidak ada bagian tertentu pada bantalan yang menipis. Untuk melihat lebih jelas bantalan, anda mungkin perlu mencopotnya terlebih dahulu.

3. Ban

Ban sepeda

Seberapa baik sepeda dapat diperlambat dan dipercepat dapat dipengaruhi pada seberapa kuat cengkraman ban anda pada tanah. Beberapa ciri - ciri ban yang perlu segera diganti, diantaranya :

  • Permukaan ban sudah menjadi halus (tidak ada pola tapak yang tersisa)
  • Karet rusak sehingga mengurangi cengkramannya (biasanya terdapat retakan juga yang menyebabkan ban mudah bocor)
  • Ban luar yang sobek sehingga sampai memperlihatkan ban dalam sepeda

Anda dapat melakukan pengecekan sendiri dengan melihat dna meraba permukaan ban. Akan lebih baik lagi jika anda jika anda mencopot ban dari pelek terlebih dahulu untuk dapat mengecek keadaan ban secara menyeluruh.

Apabila satu dari 3 kerusakan diatas terjadi pada ban sepeda anda, segera ganti ban anda dengan yang baru. Apabila kerusakan yang terjadi adalah adanya bagian ban yang robek dan memungkinkan untuk diperbaiki, anda dapat memperbaikinya tanpa harus membeli yang baru. Hal ini dapat mengurangi biaya yang perlu anda keluarkan.

4. Pegangan dan Pedal

 Pegangan dan Pedal

Salah satu cara yang dapat anda lakukan untuk mengecek kelayakan pegangan adalah dengan memastikan bahan karet atau busa tidka lengket, licin, atau terlalu keras. Anda juga perlu memeriksa seberapa baik genggaman terpasang pada palang, dengan memegang erat genggaman dan mencoba memutarnya.

Untuk pedal sendiri, hal pertama yang dapat anda lakukan adalah mengecek apakah terdapat retakan atau tidak pada pedal. Uji kekuatannya dengan meletakkan kaki anda diatas pedal, dan coba geser kedepan dan kebelakang sambil menekannya. Anda harus dapat merasakan apakah pedal dapat mencengkram sepatu anda dengan baik atau tidak. Jika dirasa cengkraman sudah cukup kuat, maka anda tidak perlu menggantinya.

Rekomendasi Sparepart Sepeda Terbaik

Bagi anda yang berkeinginan untuk mengganti sparepart sepeda anda, berikut ini terdapat beberapa rekomendasi produk dengan kualitas terbaik yang dapat anda pilih :

1. Rantai Sepeda Trex

Rantai Sepeda Trex

Rantai Sepeda Trex merupakan rantai sepeda berbahan steel dengan panjang 116L yang telah terpercaya kekuatan dan kualitasnya. Rantai ini sangat mudah untuk digunakan dan dapat digunakan untuk berbagai macam jenis sepeda. Contohnya saja dapat digunakan pada sepeda MTB, sepeda roadbike, dan sepeda lipat.

2. Pedal Alloy CNC MX Components

Pedal Alloy CNC MX Components terbuat dari bahan Alloy yang telah terpercaya keringanan dan kekuatannya. Pedal ini juga memiliki desain yang stylish dan kekinian sehingga cocok untuk mempercantik sepeda anda. Terdapat beberapa pilihan warna pedal yang dapat anda pilih sesuai dengan keinginan anda, mulai dari warna hitam, merah, biru, dan kuning. Hal lain yang membedakan pedal ini dengan pedal lainnya adalah adanya pulls logam yang membuat kaki tidak selip, dengan begitu anda dapat bersepeda dengan aman dan nyaman.

Apabila anda tertarik dengan rekkmendasi sparepart sepeda diatas, anda dapat mengunjungi halaman berikut ini https://trexsporting.com/. Terdapat berbagai jenis model sparepart sepeda lainnya dengan kualitas yang tidak perlu diragukan lagi. Segera kunjungi websitenya, dan dapatkan sparepart sepeda terbaik sesuai impian anda !